Interaksi antara Komponen-komponen Biotik - Tikus dan kelinci membutuhkan biji-bijian dan rumput sebagai makanannya. Rubah berburu tikus dan kelinci untuk makanannya. Contoh tersebut menunjukkan bahwa antara sesama komponen biotik saling membutuhkan. Perpindahan energi makanan dari satu komponen biotik ke komponen biotik lainnya terjadi melalui peristiwa makan dan dimakan. Peristiwa makan dan dimakan antar komponen biotik dalam ekosistem membentuk suatu rantai makanan dan jaringjaring makanan.
Adanya interaksi |
a. Rantai makanan dan jaring-jaring makanan
Suatu rantai makanan meliputi pengubahan energi makanan dari satu makhluk hidup ke makhluk hidup lain, jika melalui peristiwa makan dan dimakan. Aliran energi berjalan satu arah dari produsen ke konsumen. Variasi tingkat makanan dari produsen ke konsumen dalam suatu rantai makanan disebut tingkat tropik.
Setiap perpindahan energi selalu terjadi degradasi energi dalam bentuk energi panas. Tingkat tropik pertama dalam ekosistem adalah produsen atau tumbuhan hijau, karena tumbuhan hijau mampu membuat makanan sendiri dan tidak bergantung pada makhluk hidup lain. Tingkat tropik kedua diduduki oleh herbivora, yaitu hewan pemakan produsen, sedangkan karnivora yang memakan herbivora menduduki tingkat tropik ketiga. Sedangkan tingkat tropik keempat diduduki oleh hewan yang memakan karnivora lain. Kenyataan yang terjadi di alam menunjukkan bahwa rantai makanan jarang berdiri sendiri tetapi tersusun oleh sejumlah rantai makanan yang saling berhubungan, dan membentuk jaringjaring makanan.
b. Piramida makanan
Piramida makanan menggambarkan jumlah makhluk hidup pada setiap tropik di mana produsen mempunyai jumlah lebih besar dari konsumen I, jumlah konsumen I lebih besar dari konsumen II, jumlah konsumen II lebih besar dari konsumen III, dan seterusnya. Bila keadaan tersebut dibuat gambar, maka akan terbentuk gambar dengan dasar lebar semakin ke atas semakin meruncing karena jumlahnya semakin kecil. Untuk lebih memahami hal tersebut perhatikan diagram berikut.
Piramida makanan |
sebuah piramida makanan
0 komentar:
Posting Komentar